-->

Iklan

Puluhan Korban Penipuan Travel Haji dan Umrah Datangi Polres Wajo

BERWA
Rabu, 09 Juli 2025, 1:48 PM WIB Last Updated 2025-07-09T05:48:49Z



BERITAWAJO.ID, SENGKANG -  Pihak Polres Wajo, Sulsel akhirnya berhasil menangani kasus yang terjadi puluhan tahun silam terjadi dalam dugaan kasus penipuan travel pemberangkatan haji dan umrah, dimana sebelumnya kasus tersebut menjadi heboh bagi masyarakat Kabupaten Wajo.


Betapa tidak, Haji Saidiman pemilik agen travel Haji dan Umrah tersebut cukup dikenal luas di masyarakat pada saat itu (Sekitaran tahun 2010 an) tiba tiba menghilang begitu saja dan tak diketahui keberadaanya. Pasalnya puluhan bahkan ditaksir sampai ratusan orang yang mendaftar melalui travel tersebut merasa tertipu dan batal berangkat ibadah, padahal calon jamaah haji dan umroh sudah melakukan pembayaran sampai puluhan juta.


Terkait hal tersebut diatas pihak Polres Wajo yang sebelumnya telah menerima informasi dan aduan warga yang menjadi korban akhirnya melakukan penyelidikan dan akhirnya pada tahun 2025, pihak pemilik travel Haji yakni Haji Saidiman berhasil ditemukan disalah satu wilayah di provinsi lain untuk selanjutnya dilakukan penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut terkait kasus tersebut.


Kapolres Wajo AKBP Muh Rosid Ridho bersama Kasat Reskrim Polres Wajo, Iptu Fahrul  melalui Kasi Humas Polres Wajo Iptu Koami P 

yang dikonfirmasi awak media ini tak menampik hal tersebut dan mengatakan kalau sekitar hari Selasa 08 Juli 2025 melalui unit Pidum Satreskrim Polres Wajo, Haji Saidiman yang merupakan pemilik travel Haji dan umrah tersebut telah dimintai keterangan di Mapolres Wajo untuk proses hukum selanjutnya.


" Benar bersangkutan telah ditemukan dan diketahui keberadaanya dan saat ini telah mintai keterangan oleh pihak penyidik ". Ujarnya


Kasus Korban Terjadi Sejak Puluhan Tahun Silam Dan Tekan Kerugian Milliaran, Polres Wajo Himbau Warga Melapor 



Sedangkan dari hasil keterangan dari pemilik travel, Haji Saidiman saat di Mapolres Wajo, itu disebutkan dan diperkirakan nilai materi dari seluruh korban mencapai angka 2 sampai 3 milliaran.


Seperti diketahui dan berdasarkan hasil informasi dan pantauan awak media yang didapatkan saat di Mapolres Wajo, kalau puluhan warga telah mendatangi Polres Wajo melakukan aduan laporan sebagai korban penipuan atas travel Haji dan Umroh milik Haji Saidiman salah satu tokoh terkenal di Wajo.


Dimana diperkirakan jumlah korban yang berasal dari berbagai wilayah di Kecamatan Kabupaten Wajo dan tidak menutup kemungkinan ada dari Kabupaten lain akan terus bertambah dan ditaksir bisa mencapai kerugian hingga 2 sampai 3 milliaran rupiah.


Sosok Haji Saidiman pemilik travel Haji dan Umroh merupakan salah satu tokoh yang cukup terkenal luas di masyarakat Wajo dimana sebelumnya pernah menjabat sebagai anggota DPRD Wajo tahun 2009-2014 dan juga pernah maju sebagai calon Wakil Bupati Wajo pada pilkada 2014-2019 dengan tagline AMIN.


Saat ini pihak Polres Wajo juga menghimbau kepada seluruh masyarakat yang merasa tertipu agar segera mendatangi Mapolres Wajo untuk melakukan aduan atau laporan. Hal ini dilakukan untuk memastikan jumlah korban dan juga nilai kerugian materi dengan membawah bukti buktinya.


Sumber : Humas Polres Wajo 

Editor.   : Edi Prekendes 


Komentar

Tampilkan

  • Puluhan Korban Penipuan Travel Haji dan Umrah Datangi Polres Wajo
  • 0

Terkini

Topik Populer