BERITAWAJO.ID, – Rakyat indonesia sebentar lagi akan menghadapi pesta demokrasi 5 tahun sekali yang terdiri atas Pemilihan Presiden, Pemilihan Anggota DPRD Kabupaten/Kota, DPRD Provinsi, DPR RI dan DPD RI.
Pesta demokrasi Pemilu 2024 akan segera tiba. Gegap gempita berita politik di seluruh media begitu masif, baik di portal-portal media maupun di media sosial. Kita bisa menyaksikan di sepanjang jalan raya maupun perkampungan berserakan wajah-wajah baru, maupun wajah-wajah lama, calon legislatif di setiap daerah.
Situasi yang kita hadapi saat ini membutuhkan komitmen persatuan dari seluruh pihak, soliditas seluruh elemen bangsa memerlukan pemerintahan yang tenang dan kuat agar dapat bekerja sungguh-sungguh, memerlukan stabilitas politik dan keamanan untuk mengatasi tantangan di masa yang akan datang.
Terkhususnya bagi kita sebagai mahasiswa juga harus ikut andil dalam perhelatan politik 2024 ini, mahasiswa sebagai agen of change harus hadir di tengah masyarakat sebagai solusi untuk memberikan jawaban atas setiap hal yang terjadi di kabupaten kita tercinta, Kab. Wajo
HIPERMAWA sebagai Orgasisasi yang saat ini bisa kita nobatkan sebagai organisasi kedaerahan terbesar di lingkup kabupaten wajo, kenapa? Yaahh karna ketika kita melihat dari segi umur, Hipermawa ini sudah masuk usia 58 tahun. Ibarat seorang manusia itu sudah bisa dikatan matang dalam segala hal. Tetapi sampai sekarang fakta yang kita lihat, organisasi yang kita cintai ini belum mampu untuk memberikan kontribusi nyata untuk daerahnya sendiri.
Pemilu tahun 2024 ini harusnya menjadi momen HIPERMAWA sebagai organisasi yang berisikan mahasiswa-mahasiswi intelektual untuk tampil di masyarakat kabupaten wajo untuk memberikan pendidikan politik kepada masyarakat yang masih buta terhadap apa yang akan kita hadapi nanti, yaitu Pemilu 2024.
Pengurus Pusat HIPERMAWA dibawah kepemimpinan Muhammad Adam Surya, masih belum mampu mengkonsolidasikan sampai ke jajaran komisariat, koperti dan cabang untuk memberikan langkah-langkah konkrit untuk memberikan kontribusi nyata terkhususnya persiapan-persiapan dalam menghadapi perhelatan Pemilu 2024.
Ketika kita melihat kondisi daerah kita sendiri untuk memasuki pertarungan politik 2024 ini, itu tidak menutup kemungkinan bahwasanya kabupaten wajo nantinya akan mengalami guncangan politik yang dampaknya akan langsung kena ke masyarakat kita kabupaten wajo.
Dan sekarang pertanyaannya “HIPERMAWA BISA APA? “(Red)
Editor : Edi Prekendes