BERITAWAJO.ID, PENRANG — Prajurit Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang tergabung dalam Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-124 Kodim 1406/Wajo terus menunjukkan dedikasi tinggi dalam melaksanakan pembangunan infrastruktur dasar bagi masyarakat. Salah satu kegiatan utama yang tengah dilakukan saat ini adalah pembangunan fasilitas mandi, cuci, kakus (MCK) di rumah salah satu warga Desa Temmabarang, Kecamatan Penrang, Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan, Minggu 55 Mei 2025.
Hingga hari Minggu, 25 Mei 2025, progres pembangunan MCK tersebut telah mencapai 45 persen. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kodim 1406/Wajo, Kapten Infanteri Zabir, yang secara aktif mengawal pelaksanaan pekerjaan di lapangan.
“Kami terus bekerja keras, bahu-membahu bersama masyarakat demi mewujudkan target penyelesaian pembangunan MCK tepat waktu. Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen TNI dalam meningkatkan kualitas hidup warga, terutama dalam hal sanitasi dan kebersihan lingkungan,” ujar Kapten Zabir di sela-sela kegiatan.
Pembangunan MCK ini merupakan salah satu program prioritas dalam pelaksanaan TMMD ke-124 di wilayah Kabupaten Wajo. Program ini tidak hanya bertujuan meningkatkan infrastruktur fisik desa, namun juga menjadi wujud nyata dari sinergi antara TNI dan rakyat dalam membangun desa dari pelosok.
Desa Temmabarang dipilih sebagai salah satu titik sasaran TMMD karena masih minimnya sarana sanitasi layak di beberapa rumah warga. Diharapkan, dengan adanya pembangunan MCK ini, warga dapat menikmati fasilitas kebersihan yang lebih memadai sehingga kesehatan masyarakat dapat meningkat secara signifikan.
Baca Juga :
Kegiatan TMMD ke-124 sendiri merupakan program terpadu lintas sektoral antara TNI, kementerian/lembaga pemerintah non-kementerian, dan pemerintah daerah, yang dilaksanakan secara rutin dan berkesinambungan. Selain pembangunan fisik seperti MCK, jalan desa, dan jembatan, kegiatan ini juga menyasar program non-fisik seperti penyuluhan kesehatan, bela negara, dan pelatihan kewirausahaan.
Kehadiran Satgas TMMD di Desa Temmabarang pun disambut antusias oleh warga. Mereka turut serta membantu proses pembangunan dengan semangat gotong royong yang tinggi. Warga mengaku bersyukur dan berterima kasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan oleh TNI.
“Ini sangat membantu kami. Sebelumnya kami harus berbagi MCK yang kondisinya jauh dari layak. Sekarang, berkat bantuan TNI, kami bisa memiliki MCK sendiri yang bersih dan layak,” ungkap salah satu warga penerima bantuan.
Dengan progres yang terus menunjukkan peningkatan, Satgas TMMD ke-124 optimistis dapat menyelesaikan seluruh pekerjaan sesuai target waktu yang telah ditentukan. Diharapkan, kegiatan ini dapat menjadi contoh konkret bagaimana kemanunggalan TNI dan rakyat dapat membawa perubahan positif bagi masyarakat pedesaan.
Sumber : Pendim Wajo
Editor. : Edi Prekendes