BERITAWAJO.ID, SENGKANG – Wakil Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Selatan menyerahkan bantuan dana pengobatan kepada seorang warga Kelurahan Tempe Kecamatan Tempe, Kabupaten Wajo, yang telah menderita sakit selama lebih dari sepuluh tahun.
Warga tersebut adalah Ibu Suria, warga Kelurahan Tempe, Kecamatan Tempe, yang saat ini harus menjalani pengobatan lanjutan di Kota Makassar.
Bantuan diberikan sebagai bentuk kepedulian terhadap kondisi kesehatan yang dialami oleh yang bersangkutan.
Wakil Ketua DPRD Sulsel, Sufriadi Arief, S. Pd. I., M. Si menyampaikan bahwa bantuan ini merupakan wujud kehadiran dan tanggung jawab moral wakil rakyat terhadap masyarakat yang membutuhkan, khususnya warga yang sedang berjuang melawan penyakit dalam waktu yang cukup lama.
“Bantuan ini kami harapkan dapat meringankan beban keluarga serta membantu proses pengobatan yang sedang dijalani Ibu Suria,” ujarnya.
Ia juga menegaskan komitmennya untuk terus memperjuangkan kepentingan masyarakat, terutama dalam hal pelayanan kesehatan dan kesejahteraan sosial.
Pihak keluarga Ibu Suria menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan. Mereka berharap proses pengobatan yang dijalani di Makassar dapat berjalan lancar dan memberikan hasil yang baik.(Tim)
Editor : Edi Prekendes


